Minggu, 22/06/2014 - 00:40
DOHA, (PRLM).- Komite Warisan Dunia UNESCO memutuskan untuk memasukkan lima tempat bersejarah dalam daftar Warisan Dunia. Keputusan itu tercapai Sabtu (21/6/2014) di sebuah pertemuan komite tersebut di Doha, Qatar.
Salah satunya adalah Jeddah, sebagai gerbang menuju Mekkah (Arab Saudi) yang terletak di pantai timur Laut Merah.
Sejak abad ke-7 Masehi, Jeddah menjadi pelabuhan utama untuk rute perdagangan dari Samudera Hindia dan menyalurkan aneka barang ke Mekkah.
Selain itu, Jeddah menjadi pintu masuk peziarah Muslim menuju Mekah yang tiba melalui laut untuk melaksanakan rukun Islam kelima, Haji.
Peran kembar kota itu berkembang menjadi pusat pertemuan aneka budaya yang ditandai dengan tradisi arsitektur khas, termasuk rumah menara yang dibangun pada akhir abad ke-19 oleh para elite pedagang kota.
Bangunan itu menggabungkan tradisi bangunan karang pesisir khas Laut Merah dengan pengaruh dan aneka produk kerajinan tangan aneka budaya sepanjang rute perdagangan. (A-88/unesco)***
SUSIEOFARABIA/"PRLM" |
REPLIKA kota tua Jeddah.*
DOHA, (PRLM).- Komite Warisan Dunia UNESCO memutuskan untuk memasukkan lima tempat bersejarah dalam daftar Warisan Dunia. Keputusan itu tercapai Sabtu (21/6/2014) di sebuah pertemuan komite tersebut di Doha, Qatar.
Salah satunya adalah Jeddah, sebagai gerbang menuju Mekkah (Arab Saudi) yang terletak di pantai timur Laut Merah.
Sejak abad ke-7 Masehi, Jeddah menjadi pelabuhan utama untuk rute perdagangan dari Samudera Hindia dan menyalurkan aneka barang ke Mekkah.
Selain itu, Jeddah menjadi pintu masuk peziarah Muslim menuju Mekah yang tiba melalui laut untuk melaksanakan rukun Islam kelima, Haji.
Peran kembar kota itu berkembang menjadi pusat pertemuan aneka budaya yang ditandai dengan tradisi arsitektur khas, termasuk rumah menara yang dibangun pada akhir abad ke-19 oleh para elite pedagang kota.
Bangunan itu menggabungkan tradisi bangunan karang pesisir khas Laut Merah dengan pengaruh dan aneka produk kerajinan tangan aneka budaya sepanjang rute perdagangan. (A-88/unesco)***