PAMERAN PARIWISATA
Aris Prasetyo | Robert Adhi Ksp | Kamis, 27 Oktober 2011 | 14:01 WIB
KUNMING, KOMPAS.com — Stan pijat Indonesia di acara China International Travel Mart (CITM) 2011 di Kunming, China, ramai dikunjungi pengunjung, Kamis (27/10/2011).
Dibuka sejak pukul 11.30 waktu Kunming atau 10.30 WIB, tercatat hampir 200 pengunjung yang menikmati jasa pijat gratis dari Taman Sari Royal Heritage Spa, sebuah jasa layanan spa dari Mustika Ratu. Setiap pengunjung yang melewati stan milik Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif di acara CITM 2011 itu selalu mampir dan mencoba layanan pijat gratis.
Imas Setiawati (21), terapis spa, mengaku sedikit kewalahan karena tamu berdatangan nyaris tanpa henti. "Banyak sekali tamunya. Tapi, saya senang bisa mengenalkannya kepada tamu asing dari berbagai negara," ujar Imas seperti dilaporkan wartawan Kompas Aris Prasetyo dari Kunming, China.
Setiap pengunjung yang menikmati pijat di stan tersebut tidak dipungut biaya alias gratis. Dipijat selama 5 menit membuat badan terasa segar kembali. Aroma terapi yang dibakar menambah kesegaran ketika dipijat.
"Fantastis. Badan saya segar kembali. Nikmat rasanya," ujar Huang Han (16), relawan CITM 2011 yang turut menikmati pijat gratis tersebut. Tak hanya pengunjung pameran dari berbagai negara, wartawan Indonesia yang ikut di acara tersebut tidak ketinggalan merasakan pijat gratis. "Mantap," ujar Meydi Anasari, jurnalis dari Trans TV.
Aris Prasetyo | Robert Adhi Ksp | Kamis, 27 Oktober 2011 | 14:01 WIB
Aris Prasetyo/KOMPAS
Stan layanan pijat gratis tak pernah sepi dari pengunjung di acara China International Travel Mart (CITM) 2011, Kamis (27/10/2011), di Kunming, China. Pengunjung bisa menikmati jasa pijat gratis selama lima menit.
Stan layanan pijat gratis tak pernah sepi dari pengunjung di acara China International Travel Mart (CITM) 2011, Kamis (27/10/2011), di Kunming, China. Pengunjung bisa menikmati jasa pijat gratis selama lima menit.
KUNMING, KOMPAS.com — Stan pijat Indonesia di acara China International Travel Mart (CITM) 2011 di Kunming, China, ramai dikunjungi pengunjung, Kamis (27/10/2011).
Dibuka sejak pukul 11.30 waktu Kunming atau 10.30 WIB, tercatat hampir 200 pengunjung yang menikmati jasa pijat gratis dari Taman Sari Royal Heritage Spa, sebuah jasa layanan spa dari Mustika Ratu. Setiap pengunjung yang melewati stan milik Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif di acara CITM 2011 itu selalu mampir dan mencoba layanan pijat gratis.
Imas Setiawati (21), terapis spa, mengaku sedikit kewalahan karena tamu berdatangan nyaris tanpa henti. "Banyak sekali tamunya. Tapi, saya senang bisa mengenalkannya kepada tamu asing dari berbagai negara," ujar Imas seperti dilaporkan wartawan Kompas Aris Prasetyo dari Kunming, China.
Setiap pengunjung yang menikmati pijat di stan tersebut tidak dipungut biaya alias gratis. Dipijat selama 5 menit membuat badan terasa segar kembali. Aroma terapi yang dibakar menambah kesegaran ketika dipijat.
"Fantastis. Badan saya segar kembali. Nikmat rasanya," ujar Huang Han (16), relawan CITM 2011 yang turut menikmati pijat gratis tersebut. Tak hanya pengunjung pameran dari berbagai negara, wartawan Indonesia yang ikut di acara tersebut tidak ketinggalan merasakan pijat gratis. "Mantap," ujar Meydi Anasari, jurnalis dari Trans TV.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar