Kamis, 29 Mei 2008

Buku Menkes Difilmkan

29/05/2008 10:38 WIB
Nurvita Indarini - detikcom


Casting Terbuka untuk Umum



Jakarta - Anda ingin bermain film? Anda bisa mencoba ikut casting film yang diangkat dari buku karya Menkes Siti Fadilah Supari, Saatnya Dunia Berubah.

"Dibutuhkan sekitar 30-40 pemain untuk berperan jadi mahasiswa, dosen, dan sebagainya," kata Shohibul Faroji, penggagas film itu, dalam perbincangan dengan detikcom, Kamis (29/5/2008).

Casting pemain akan dilakukan mulai Juli 2008. Sehingga bagi yang berminat diminta mengirimkan daftar riwayat hidup dan foto ke alamat e-mail Shohibul yakni al_robbani@yahoo.com.

Apakah ada pemeran Menkes, atau Menkes diminta ikut bermain film? "Tidak. Bu Menkes tetap (tidak ada yang memerankan). Tapi yang Bu Menkes itu gambarnya diambil dari dokumen waktu ke WHO dan sebagainya," jawab pria yang juga dosen di Universitas Paramadina dan Institut Ilmu Al Qur’an (IIQ) Jakarta ini.

Shohibul menjelaskan, para pemain yang akan terlibat dalam film ini tidak melulu orang baru. Beberapa orang lama di dunia film juga diminta kontribusinya untuk membimbing yang baru-baru.

"Kami ingin mengikutsertakan yang punya talenta. Dan film ini juga tidak cuma untuk orang tertentu saja," sambung pria kelahiran Banyuwangi 13 Juni 1977 ini.

Shohibul mengatakan, dia bersama teman-temannya juga tengah membuat production house bernama Cinta Indonesia Production. "Sekarang sedang mencari tempat yang dekat dengan tempat saya di Ciputat," terangnya. ( nvt / nrl )

Tidak ada komentar:

Posting Komentar