Rabu, 28 Mei 2008

Hat-trick 'Sempurna' Platini

Doni Wahyudi - detikSport
Sabtu, 24/05/2008 03:55 WIB



Jakarta - Michel Platini adalah pemegang rekor topskorer Piala Eropa. Legenda Prancis itu ternyata punya torehan lain yang mungkin tak bisa disamai terkait hat-trick "sempurnanya" di Euro 1984.

Dengan jumlah sembilan gol, Platini tercatat sebagai pesepakbola tersubur yang pernah merumput di Piala Eropa. Uniknya, jumlah tersebut ditorehkan pria yang kini menduduki kursi tertinggi UEFA itu hanya dalam satu edisi yakni di Euro 1984.

Tujuh gol dicetak Platini di fase grup, termasuk dua hat-trick ke gawang Belgia dan Yugoslavia. Sementara dua gol lainnya tercipta ke gawang Portugal di babak semifinal dan di jala Spanyol pada laga final, yang kemudian dimenangkan Les Bleus dengan 2-0 sekaligus mengantar mereka menguasai Eropa untuk kali pertama.

Platini luar biasa? Tunggu sampai Anda mendengan fakta ini: hat-trick yang dilesakkan ke gawang Belgia di fase grup lahir dari seluruh bagian tubuhnya yang aktif digunakan untuk bermain sepakbola yaitu dari kaki kanan, kaki kiri dan juga kepala. Dalam laga tersebut Prancis menang 5-0

Tiga hari setelah itu Platini kembali mencetak hat-trick dengan jalan cerita yang sama: satu gol dari kaki kanan, satu gol dari kaki kiri dan satu lagi dari kepalanya. Demikian dikutip dari situs resmi Euro 2008
( din / a2s )

Tidak ada komentar:

Posting Komentar