Senin, 26 Mei 2008

Ferrari, Tanda Mourinho Kembali ke Chelsea?

Senin, 26/05/2008 13:05 WIB
Kris Fathoni W - detiksport




London - Roman Abramovich telah mengirimkan sebuah mobil Ferrari untuk Jose Mourinho. Keduanya pun lantas terlibat percakapan santai seperti tak pernah terjadi apa-apa. Indikasi Mourinho akan kembali?

Beberapa saat setelah tak lagi menjadi Manajer Chelsea, Mourinho diwawancarai oleh media Inggris, The Sun. Saat itu itu memproklamirkan sebuah ucapan tegas, "Anda tahu. Suatu hari saya akan kembali jadi Manajer Chelsea."

Meski Mourinho baru saja keluar dari Chelsea pada September 2007 lalu, kata-kata itu bukan tak mungkin terwujud musim depan setelah suksesornya di Stamford Bridge, Avram Grant, dipecat oleh sang pemilik, Abramovich. Kisah tentang sebuah mobil Ferrari memberi indikasi itu.

Dipaparkan The Sun, Senin (26/5/2008), sepekan sebelum dipecat, Mourinho meminta tolong kepada Abramovich untuk mencarikan Ferrari langka yang ingin dibelinya. Mobil tersebut --seri 612 Scaglietti-- adalah satu-satunya mobil produksi Ferrari yang punya empat tempat duduk.

Mourinho memang ingin sebuah mobil sports di mana kedua anaknya bisa ikut serta di dalamnya. Sebuah edisi khusus 612 Scaglietti juga dibuat sebanyak 60 buah untuk memperingati ulang tahun ke-60 perusahaan pembuatnya.

Beberapa hari usai dipecat Chelsea, Mourinho mencoba menghubungi Direktur Chelsea Eugene Tenenbaum untuk mengatakan kalau mobil buruannya ditemukan, dia masih berniat membeli. Setelah lima bulan tak ada kabar, Tenenbaum menghubungi Mourinho dan bilang kalau sebuah hadiah dari Abramovich akan segera diantar.

Tiga hari setelah Chelsea yang ditangani Grant kalah di final Piala Liga, 25 Februari 2008, Mourinho menerima mobil impiannya, yang harganya mencapai 2 juta pounds (sekitar Rp 36,8 miliar), plus sebuah plakat khusus bertuliskan "The Special One" --juga jadi julukan buat manajer asal Portugal tersebut.

Hendak berterimakasih, Mourinho pun menelepon mantan bosnya dan kedua pria itu terlibat dalam percakapan hangat penuh senda gurau. Abramovich bahkan sempat menceplos, "Kapan kamu kembali?". Dari momen itu, keduanya dikabarkan terus menjaga komunikasi. Spekulasi pun dihembuskan kalau Mourinho pun bisa saja kembali menjejak di Stamford Bridge.

Akan benar-benar terwujud?

( krs / din )

Tidak ada komentar:

Posting Komentar